watualang.desa.id Rabu (14/12), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi mengadakan lomba membuat hantaran pernikahan dalam rangka memperingati HUT ke-23 Dharma Wanita Persatuan dan Hari Ibu. Bertempat di Aula Graha Dwija Bakti (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Ngawi), pelaksanaan lomba tersebut diikuti oleh perwakilan korwil, dan sekolah yang ada di Kabupaten Ngawi.
Dari pagi, peserta lomba sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka menempati tempat sesuai dengan urutan yang sudah disediakan pihak panitia. Dengan semangat, mereka membuat hantaran dan menghiasnya agar terlihat cantik dan menarik. Titin Dewi Martiningdyah (perwakilan Korwil Jogorogo) merasa senang dengan adanya acara semacam ini. Hal itu disebabkan, ia tahu bahwa pengalaman lomba ini nantinya bisa diajarkan ke teman, keluarga dan masyarakat disekitarnya. Jadi seperti tujuan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi tentang lomba ini adalah membangun perempuan cerdas untuk memperkuat ketahanan keluarga di era digital bisa tercapai.
Setelah selesai penilaian akhirnya didapatkan 6 pemenang yaitu juara 1 diraih oleh Korwil Ngrambe, juara 2 adalah SMPN 1 Kedunggalar, juara 3 adalah Korwil Paron, juara harapan 1 adalah SMPN 3 Karanganyar 3, juara harapan 2 adalah Korwil Kwadungan, dan juara harapan 3 adalah Korwil Geneng.